Tamparan Voltaire
![]() |
Ilustrasi Puisi/ Voltaire Figure/ Foto: Korpiri Via Pixabay |
Naif katanya, jika sastra dapat berdampak pada perilaku manusia
Naif katanya, jika sastra dapat menjauhkan gergaji mesin dari hutan rimba
Naif katanya, jika sastra dapat meredam kebencian antar golongan
Naif katanya, jika sastra dapat mengubah peradaban.
Naif katanya,
Kata-kata
Naif
Ah
Ah
Naif
Kata-kata
Naif katanya,
Bacalah, temukan tokoh peradaban dalam sejarah
Bacalah, temukan tuntunan dalam hikayat dan sirah
Bacalah, temukan teknologi dalam makalah dan risalah
Bacalah, temukan kedamaian dalam syair dan puisi
Naif, katanya
Kata-kata mudah
Katanya, naif
Kata-kata bertuah
Naiflah!
Indra R
Batam 12022021
Posting Komentar untuk "Tamparan Voltaire"