Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Aku ingin Menelan Senja

DomaiNesia
( bunga zinia dokumen pribadi Ibu Mardiyah)
 
Hari telah bergulir lagi menuju senja yang itu
Lalu aku termangu terjerat peluh mengeluh
Punggung ini seolah sudah tak mau lagi dalam tegaknya
Ingin bersegera memberinya perhentian dari siksa aneka tugas melanda

Ingin sebenenarnya kupanah matahari agar tak bergerak ke arah tenggelamnya
Lalu mereka bilang matahari memang tak kemana
Selalu pada tempat yang sama dalam diamnya
Kenapa aku ingin menghentikan laju yang tiada

Aku terdiam mendengarnya
Tak kuasa memberi jawab
Aku hanya ingin menelan senja ini
Agar tak pernah ada di depan mata

Aku ingin menahan matahari agar tak beranjak pergi ke tempat peristirahatannya
Aku merasa perlu lebih banyak waktu untuk semua penyelesaian tugas yang ada
Aku merasa inginkan siang lebih panjang
Sehingga ku tiada alasan menghentikan pekerjaan

Aku benar-benar hanya ingin menelan senja
Agar tak pernah ada di depan mata

...
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
25 Agustus 2020
Nulis Bersama
Nulis Bersama Ruang berbagi cerita

2 komentar untuk "Aku ingin Menelan Senja"