Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Aplikasi Alami

DomaiNesia


                    Sumber : Dokpri - Sunrise

Saya adalah penyuka phenomena alam. Jadi untuk even lomba foto dan narasi ini, saya menggunakan teknik yang telah diajarkan oleh potographer handalnya SKB, Mas Tonny Syiariel yaitu “Waiting for The Golden Hour”. 


Ternyata, tidak mudah, saudara-saudara! Kemarin saya berniat mengabadikan “Morning Twilight”, eh terlambat bangun! Untung masih sempat menikmati “Sunrise” atau matahari terbit.


“Morning Twilight” disebut juga dengan istilah “Dawn” yaitu saat-saat sebelum puncak matahari mencapai cakrawala. Dengan kata lain, meski posisi matahari masih di bawah garis cakrawala, tapi sinarnya sudah memancar keluar.


Setelah sempat tinggal di New York dan New Jersey, sekarang saya bermukim di Florida. Florida berbentuk Peninsula yang dikelilingi oleh air. Rumah saya terletak di pinggir kanal yang airnya mengalir ke Gulf Of Mexico.


Florida adalah salah satu negara bagian di Amerika yang iklimnya sub-tropis. Tapi jangan salah, walaupun tidak turun salju saat “Winter” seperti sekarang, tetap saja hawanya dingin. Bahkan kadang mencapai titik beku. Dijuluki sebagai “Sunshine State”, mayoritas udara di Florida cerah terus. Sinar matahari sangat membantu memberikan sedikit kehangatan dimusim dingin.


                   Sumber : Dokpri                                 Pelikan mengepakkan sayapnya

Setelah menikmati terbitnya matahari, saya melihat burung Pelikan. Tetiba jadi ingat teknik “Shutter Speed”nya Suhu Tonny Syiariel.. Walaupun mungkin belum sempurna, senang sekali rasanya berhasil mengabadikan Pelikan sedang mengepakkan sayapnya lewat dihadapan saya


Anugrah lainnya yang saya dapatkan kemarin adalah kesempatan menikmati dan mengabadikan “Sunset” atau matahari terbenam.


                     Sumber : Dokpri - Sunset


Sebelum matahari hilang ditelan cakrawala, saya mengambil kunci mobil dan langsung capcus menuju ke “Charlotte Harbor” atau Pelabuhan Charlotte. Sedikit ngebut sih! Jarak yang biasanya memakan waktu enam menit saya tempuh hanya dalam waktu tiga menit. Memang benar seperti Suhu Tonny bilang, untuk mendapatkan momen yang tepat, kadang butuh perjuangan. 


Dan voila! Momen “Evening Twilight”pun berhasil saya dapatkan, dipercantik dengan keberadaan “Crescent Moon” atau bulan sabit. 


Evening Twilight” atau “Dusk” adalah saat dimana matahari sudah berada di bawah cakrawala tapi pancaran sinarnya masih dapat kita lihat.


                      Sumber : Dokpri             .           Evening Twilight/Dusk

Foto-foto tersebut di atas saya abadikan dengan menggunakan telepon genggam, tanpa aplikasi atau proses penyuntingan. 


Tuhan Maha Pencipta, seringkali keindahan alam ciptaannya sudah merupakan sebuah aplikasi alami. Selamat menikmati!


Widz Stoops - PC, USA 01.16.2021


 

Nulis Bersama
Nulis Bersama Ruang berbagi cerita

Posting Komentar untuk "Aplikasi Alami"